Salesforce Luncurkan Agentforce dalam Bahasa Indonesia

Salesforce resmi meluncurkan Agentforce dalam Bahasa Indonesia, menjadi langkah monumental yang menandai dimulainya era AI Agentik bagi bisnis nasional. Pengumuman ini sekaligus memperkuat komitmen Salesforce dalam mendukung transformasi digital di Indonesia.

“Salesforce memiliki posisi yang strategis untuk membantu mendorong visi ekonomi Indonesia menuju  tahap berikutnya. Yakni, dengan membantu bisnis menjadi Agentic Enterprise, sebuah model kerja baru di mana AI meningkatkan kapasitas manusia, bukan menggantikannya,” ujar Presiden Direktur Salesforce Indonesia Andreas Diantoro.

Kehadiran Agentforce dalam Bahasa Indonesia, memungkinkan pelaku bisnis memanfaatkan agen AI dalam bahasa lokal untuk mempercepat produktivitas, meningkatkan pengalaman pelanggan, dan mengoptimalkan operasional.

Salesforce menawarkan dua layanan utama yaitu Agentforce Service dan Employee Agent, dan kini sepenuhnya tersedia dalam Bahasa Indonesia. Dukungan ini memungkinkan kolaborasi lebih natural antara manusia dan AI dalam berbagai alur kerja bisnis.

Author: sp4in2br4in

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *